Memahami Alam Semesta

Buku Astronomi Review

Visual Ilmu dan Pengetahuan Populer Untuk Pelajar dan Umum: Memahami Alam Semesta merupakan salah satu buku astronomi, yang terlahir dari terjemahan buku Understanding The Universe. Walaupun merupakan buku terjemahan, namun isi di dalamnya mudah dipahami oleh semua kalangan. Selain bahasanya yang mudah dipahami, buku ini juga dilengkapi dengan ilustrasi visual yang terperinci, akurat dan ditata dengan sedemikian rupa sehingga mampu menghantarkan para pembaca dalam penjelajahan semesta.

Dalam buku memahami alam semesta, pembaca disuguhi penjelasan tentang seluk beluk tata surya, planet dan satelit, bintang, galaksi, struktur alam semesta, pengamatan astronomi, serta jelajah antariksa.

Pada bab tata surya, buku ini mengulas secara umum tentang berbagai objek yang menjadi anggota dari pojok kecil alam semesta tersebut. Selain itu secara lebih mendalam dipaparkan sejarah, profil dan aktivitas dari matahari sebagai pusat dari tata surya. Sementara itu penjelasan, tentang planet, satelit, serta berbagai objek yang ada di tata surya dibahas secara lebih mendalam pada bab kedua. Diawali dengan planet terdekat dengan matahari, merkurius, lalu dilanjutkan Venus, Bumi, Mars, sabuk asteroid,  Jupiter, Saturnus, Uranus, Neptunus, dan juga planet kontroversial, Pluto.  Di halaman planet biru, Bumi, buku ini menyajikan informasi yang lebih daripada ulasan pada planet yang lain, yakni bahasan mulai dari profil, evolusi, atmosfer, magnetosfer, koordinat, dan juga musin di bumi.  Tak terlewatkan pula pemaparan tentang satu-satunya satelit alami bumi yaitu Bulan. Pada halaman yang memaparkan satelit alami bumi ini, diulas tentang profil dari Bulan dan diilustrasikan pula tentang fase serta gerhana bulan.



Selesai dengan penjelajahan tatasurya dan seisinya, kini buku Memahami Alam Semesta mengajak pembaca untuk berkenalan dengan bintang-bintang di angkasa dan berbagai bentuk rasi bintang di belahan langit selatan maupun utara. Selain itu, pembaca juga diajak untuk memahami tentang kehidupan sebuah bintang, dari kelahiran bintanng hingga pada akhir hayat bintang itu sendiri.

Pemahaman tentang semesta semakin meluas, karena pada halaman selanjutnya diuraikan pula tentang serba-serbi kumpulan milyaran bintang, yang lebih akrab disebut dengan galaksi. Dalam bahasan ini, tak terlewatkan penjelasan lebih tentang galaksi kita, Bimasakti. Tidak berhenti pada galaksi saja, namun buku ini semakin menguak tentang kemegahan alam semesta. Pada bab selanjutnya, diulas tentang ukuran alam semesta, awal mula semesta, mengembangnya alam semesta dari waktu ke waktu, serta radiasi kosmis latar belakang.

Buku memaham alam semesta tidak hanya menyajikan informasi objek-objek angkasa saja, namun juga dituliskan tentang bagaimana kita dapat melakukan pengamatan astronomi, beserta penjelajahan ke angkasa secara nyata pada bab terakhir.

Penyajian yang menarik secara visual, serta didukung dengan bahasa yang mudah dipahami, membuat buku ini layak untuk dibaca, khususnya teman-teman yang interest terhadap astronomi, dan juga untuk semua orang yang ingin lebih mengenal alam kita.

Judul Buku    : Visual Ilmu Dan Pengetahuan Populer Untuk Pelajar Dan Umum: Memahami Alam Semesta (ditrjemahkan dari buku Understanding the universe)
Oleh    : QA Internatonal
Penerbit     : PT Bhuana ilmu Populer
Tahun Terbit    : Cetakan Pertama 2006
Jumlah Halaman    : 125 Halaman

5 thoughts on “Memahami Alam Semesta

Leave a Reply