Hujan Meteor Lyrids

Hujan Meteor Pengamatan Langit

Hujan meteor berasal dari lapisan es komet yang mencair ketika orbitnya dekat dengan matahari. Partikel debu, es, dan batu yang terlepas itu terbakar di atmosfir sebelum jatuh ke bumi, ini lah yang biasa kita lihat sebagai Meteor. Meteor Lyrids sendiri terjadi karena dalam melewati orbaitnya, bumi melewati sisa-sisa debu komet C/181 G1 Thatcher (periode panjang komet ditemukan oleh AE Thatcher).

Meteor Lyrids terjadi pada bulan april setiap tahun. Dikatakan hujan meteor Lyrids karena berasal dari Rasi Lyra yang terbit dari horizon dimana pada tanggal 22 April 2011 terbit  jam 23.00 WIB . Aktivitas hujan meteor dimulai dari tanggal 16 April hingga 25 April 2011. Sementara, puncak intensitas hujan meteor Lyrids terjadi pada hari Jumat tanggal 22 April 2011 dengan jumlah meteor 18 meteor/jam. Aktifitas hujan meteor akan mulai meningkat mendekati tanggal 22 April 2011 dan akan menurun setelah tanggal 22 April 2011. Hujan meteor sendiri biasanya terlihat setelah tengah malam hingga dini hari.



Foto tempat observasi yang terang akibat polusi cahaya oleh bulan. Credit by : Bank DATA Jogja Astro Club (JAC)

Pengamatan Hujan Meteor Lyrids tahun ini diperkirakan akan berbeda dengan tahun 2010 lalu. Pada tahun 2010, bulan terbenam pukul 17.34 WIB sehingga polusi cahaya sangat minimal, namun pada tahun 2011 ini, bulan terbit pukul 21.35 WIB dan terbenan pukul 09.33 WIB sehingga polusi cahaya diperkirakan sangat tinggi. Kemungkinan meteor yang dapat dilihat adalah meteor yang memiliki magnitude (tingkat kecerahan) yang tinggi.

Bagi anda yang ingin menyaksikan hujan meteor Lyrids, anda bisa melihat nya diluar rumah pada tanggal 22 April 2011 mulai pukul 23.00 hingga menjelang shubuh. Caranya Arahkan pandangan mata ke arah timur dan menengadah ke atas. Disarankan untuk tidur terlentang menengadah keatas dan melihat ke arah timur karena pada posisi inilah mata manusia akan dapat melihat sebagian dari bola langit sebelah timur tapi jangan tidur ya. Selamat berburu meteor n Happy Skyagazing 🙂

Simulasi Hujan Meteor Lyrids 22 April 2011.

3 thoughts on “Hujan Meteor Lyrids

Leave a Reply